Akhir…

Akhir…

at the end, it’s not what you have that’s matter. But what you have done that’s count.

Saya lupa dengan quote di atas diucapkan oleh siapa. Tapi sangat mengena dan terkenang di hati. Coba saja baca kembali… Pada akhirnya, yang penting itu  bukanlah apa yang kau miliki. Tapi apa yang telah kau perbuat selama ini.

Yup…

Hidup ini sudah pasti akan berakhir suatu saat nanti (di tengah ketidakpastian dalam hidup, satu hal yang pasti adalah bahwa hidup ini akan berakhir). Hanya saja kita tidak tahu kapan kan? Bisa saja hari ini. Bisa juga lusa. Bisa juga 10 tahun lagi.

Saya jadi teringat beberapa teman yang tiba-tiba mengirimkan kejutan. Kejutan yang benar-benar membuat hati sedih. Berita tentang kepergian mereka tiba-tiba saja terdengar. Saya dan teman-teman lain tidak tahu penyebabnya. Karena terakhir bertemu masih sehat.

Yah… itulah hidup. Misteri terkadang. Namun hal itu membuat saya berpikir bahwa kematian itu memang pasti. Hanya waktunya yang tidak pasti.

Berakhir

Apakah dengan pasti akan berakhirnya hidup ini lantas membuat kita cuek? Biasa saja? Atau justru sebaliknya? Bersiap diri?

Menurut saya, hendaknya kita bersiap diri akan hal ini. Bersiap akan warisan. Warisan  yang saya maksudkan di sini adalah nilai kehidupan kita. Seperti apakah kita ingin kehidupan kita dikenang oleh mereka yang kita tinggalkan. Bukanlah warisan dalam bentuk kekayaan yang saya maksudkan (walaupun kekayaan juga perlu…) tapi warisan dalam bentuk lainnya.

Seperti quote di atas, warisan akan bagaimana kita menjalani hidup selama ini. Bagaimana kita berusaha menorehkan nama baik kita di dunia. Bukan untuk kejayaan atau ketenaran. Namun untuk warisan kepada anak cicit kita…

Jadi… sudahkah kita meninggalkan warisan yang sesuai dalam hidup ini?

Ryan

261212 1600

8 Comments

  • Menilis adalah salah satu warisan yang hendak ditinggalkan.

    • Semangat….

      Warisan yang indah

    • Ditunggu jawabannya kalau begitu

  • Ingin mewariskan ilmu kehidupan, inti hidup…..

    • Mantab pak…

      Sptnya sudah berjalan lewat blog ini ya pak

  • kata2nya sekaligus mengingatkan supaya berhati2 dengan tindakan.

    • makasih ya…

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Artikel Lainnya

Digital Life

[Adv] 5 Hal Penting Saat Nongkrong

Siapa yang suka nongkrong dengan teman? Rasanya sih hampir semua suka nongkrong seru bareng ya? Apalagi pas weekend. Tempatnya? Di...

apa yang dicari di youtube nonton video di youtube

Yang Harus Kamu Tonton Di Youtube

Penting: post yang dicari di youtube ini berisi 2 video, mungkin agak berat. Judulnya sudah provokatif belum? Hahahaha. Berikut ini...

Cari Makanan Korea Jadi Mudah

Welcome to KOREA!!!! Ayo ngaku siapa penggemar drama Korea? Dan siapa yang ngiler ingin makan makanan Korea tapi gak tahu...

Artikel Lainnya
dingin bro kalau menghadapi pacar ngambek

Dingin Bro… Dingin

Pengalaman masuk Walk In Cooler itu bikin merasakan dingin yang luar biasa. Tapi kalau menghadapi...

230212 – Artikel – Duriku

230212 – Artikel – Duriku Pernah melihat landak? Sehari-hari tubuhnya memang dilindungi dengan duri tajam....

subscribe now

Daftarkan email kamu dan dapatkan update terbaru di email.

Subscription Form