Kekuatan Kata: Sebagai Manusia, Kita Harus Gimana?

words - kekuatan kata

Kekuatan Kata: Sebagai Manusia, Kita Harus Gimana?

Words atau kata-kata yang kita ucapkan setiap hari adalah hal sederhana kan? Entah itu secara langsung – verbally ataupun secara tidak langsung, termasuk melalui tulisan di blog atau sosial media kita.

Namun, kata-kata ini juga sebenarnya adalah senjata paling menyakitkan yang kita punya. Laiknya bisa pada ular, kata-kata yang tidak dipikirkan dengan baik, bisa melukai orang.

Apakah kamu termasuk yang menyalahgunakan kekuatan dari sebuah kata? The power of words?

Kekuatan Kata – The Power of Words

Saya pernah menulis tentang Tulisanmu Harimaumu di Trivia. Saat itu banyak kejadian di mana seseorang mengalami masalah karena ucapannya di sosial media. Untuk apa yang dia post di facebook.

Terlepas itu masalah privasi masing-masing, sosial media telah menjadi tempat menularkan pemikiran demi pemikiran kita. Sayangnya, tidak jarang yang menggunakan fasilitas itu tanpa tanggung jawab sama sekali.

Sebuah tulisan sederhana di kolom komentar sekalipun bisa saja menyakiti orang lain. Sama seperti yang terjadi pada gadis ini. Simak aja ya videonya, gak panjang kok, cuma 32 detik aja tapi maknyus banget nontonnya.

Kebiasaan?

Ya… seperti dalam video tadi, hanya karena kata-kata, kita bisa melukai seseorang. Entah apa motif di balik mengucapkan kata-kata itu. Apa karena membenci orang itu? Atau ada alasan lainnya?

Sadar atau gak, kita itu mungkin juga termasuk yang di dalamnya. Kita, bisa jadi seperti yang dikatakan Ruby di Random, menilai orang dari yang terlihat – dan sering mengucapkannya gitu aja. Gak mikir apa yang akan dirasakan oleh orang yang dibicarakan.

Apa dia sakit hati mendengarnya atau gak, kita jadi “Gak Peduli” sama sekali.

Bahaya? Banget kalau menurut saya, apalagi kalau jadi kebiasaan. Kata orang kan, kalau kita sering melakukan satu hal berulang-ulang, lama-lama akan jadi kebiasaan. Kalau kebiasaannya adalah kebiasaan baik ya gak apa, nah ini….

Menjadi Blogger dengan Senjata

Saya pun tadi pagi ada baca artikel berita di mana Stalone diberitakan meninggal dunia. Artikel-artikel tentang kematiannya gak sekali dua kali. Berkali-kali dan jadi viral (ya karena dia seleb kan?). Pas dirunut, ternyata, salah satunya karena tulisan blogger di luar sana.

Blogger ini memanfaatkan kekuatan clickbait dan viral ini agar traffic blog nya bagus. Banyak yang klik dan baca.

Jujur, baca ini sih yang ada saya sedih.

Seperti yang saya tulis di awal, blogger itu punya senjata. Ya tulisannya itulah senjatanya. Dan menggunakan tulisan hanya demi “traffic” dan uang? Well… ini saya lihat banyak terjadi di sini. Banyak blogger Indonesia yang saya lihat melakukannya.

Padahal, membuat tulisan viral itu gak harus dengan menyebar kata-kata yang merugikan orang kok. Kita, blogger, bisa menjadi perantara berita-berita positif. Kekuatan kata kata kita dalam tulisan bisa kita arahkan ke yang baik. Walau mungkin pendapatan kita dari blog gak segede yang pakai teknik “click bait”, saya yakin, uang akan datang dari sumber lainnya.

Ya tapi, semua itu balik ke diri sendiri sih. Mau jadi yang mana.

Penutup

Sebagai penutup, saya cuma mau bilang ini aja….

WORDS can be CRUEL.
They can KILL others without any hesitation

But WORDS also can be HEAL
They can MAKE others SMILE and HAPPY

Which one you CHOOSE?

8 Comments

  • “Dan menggunakan tulisan hanya demi “traffic” dan uang?”

    Menyedihkan ya.. :'(

    • Hiks…. sedih mas.

      Saya sih gak masalah monetasi blog, lah wong saya juga gitu. Tapi gak mau kl smp ngejar dengan trik2 yg gak banget.

    • ada yang musiman ada yg gak sih kl mnrt saya mas. hehe

  • sy langsung introspeksi diri bro… by the way saya pilih yang kedua.. berusaha menggunakan kata2 yang menyejukkan dan menyemangati yg membaca

    • Saya pun pas nulis juga sambil mikir mas.
      Moga pilihan kita tepat ya mas dan jadi manfaat buat yang baca

  • Itu kalimat akhir suka. Yap, yap, bener mas. We need words to make everyone happy, right?

    Mas Feb, kalau kalimat di blog ejie piye? Mau dong dikasih saran ?

    • kalimat di blog gimana apanya nih Jie?

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Artikel Lainnya

Digital Life

[Adv] 5 Hal Penting Saat Nongkrong

Siapa yang suka nongkrong dengan teman? Rasanya sih hampir semua suka nongkrong seru bareng ya? Apalagi pas weekend. Tempatnya? Di...

review 2016 blog febriyan lukito

Review 2016 Blog Febriyan Lukito

2016 dah berlalu. Tahun baru 2017 sudah hadir. Apa yang terjadi di 2016 - review 2016 blog Febriyan Lukito ini...

Artikel Lainnya

Fly Against the Flow

Good morning. Let’s fly against the wind – at Comium’s Expats Inn View on Path

u are the one

Siapa yang pernah dibilang… Wah. U are the one, bukan dalam arti negatif ya… Tapi...

subscribe now

Daftarkan email kamu dan dapatkan update terbaru di email.

Subscription Form