Now You See Me
Unik… itu yang terlintas saat membaca judul film ini. Film yang berkisah tentang empat pesulap individual dengan kelebihan masing-masing ini bukanlah film biasa. Dan para pemeran utama keempat pesulap ini sangatlah pas.
Pesulap ketiga bernama Henley Reeves, seorang wanita yang diperkenalkan kepada kita di awal film dengan aksinya melepaskan diri dalam tanki air. Diperankan dengan apik oleh Isla Fisher (saya pikir awalnya adalah Amy Adams, yang sekarang ini sedang beredar dalam Man of Steel). Dan pesulap jalanan terakhir bernama Jack Wilder yang diperankan oleh Dave Franco .
Sekelompok pesulap jalanan ini menjadi terkenal di dunia, dimana di pertunjukan pertama mereka melakukan aksi mencengangkan. Yaitu merampok sebuah bank di Perancis sedangkan mereka saat itu sedang melakukan pertunjukkan di Las Vegas. Bagaimana caranya?
Inilah yang dipertanyakan agen FBI Dylan Rhodes yang dimainkan oleh Mark Rufallo dan seorang agen Interpol Alma Dray, yang diperankan oleh Melanie Laurent. Dan pada prosesnya melibatkan Thaddeus Bradley yang diperankan oleh Morgan Freeman, seorang mantan pesulap yang kini beralih menjadi pembongkar rahasia-rahasia pesulap yang ada. Film ini juga menampilkan Michael Cane sebagai Arthur Tressler yang menjadi sponsor acara sulap perdana keempatnya di Las Vegas tersebut.
Dan kemudian kita dibawa ke dalam perjalanan agen Dylan Rhodes dan Melanie Laurent dalam mengungkap rahasia dan kejahatan keempat pesulap itu. Bagaimana caranya mengalahkan trik muslihat pesulap? Tak lain dan tak bukan adalah dengan harus selangkah lebih maju dari si pesulap itu sendiri. Itulah yang coba dilakukan oleh Dylan. Menelusuri trik yang dilakukan dan mencoba memikirkan trik berikutnya.
Dalam pertunjukkan kedua, keempat pesulap ini bahkan malah membuat pertunjukkan yang super kembali. Dengan menambah rekening para penontonnya dan malah membuat kita terbengong-bengong melihat korbannya kali ini. Wow. Kenapa? Kok bisa? Itu sih yang ada dalam benak saya.
Pengejaran pun kembali berlanjut dan bahkan lebih hebat lagi. Hingga akhirnya, sang FBI merasa berada beberapa langkah di depan sang pesulap dan berusaha menjebak mereka. Akan tetapi, tidak disadarinya adalah bahwa pesulap-pesulap itu sudah jauh di depan mereka. Dan akhir yang mencengangkan akan selalu teringat dalam benak saya mengenai film ini. Twist yang sangat-sangat wow tapi tidak dibuat-buat.
Beberapa quote yang saya suka dalam film ini dikatakan oleh Atlas sebagai berikut:
The more you look, the less you see.
The closer you think you are, the less you’ll actually see.
First rule of magic: always be the smartest person in the room.
Saya suka sekali membaca review dari Movieorgasm mengenai film ini (berikut linknya: http://moviegasm.wordpress.com/2013/06/08/now-you-see-me/).
Secara keseluruhan saya memberikan 4,5 dari 5 * untuk film ini.