You can only win if you are unafraid to lose
Membaca salah satu blog yang saya ikuti, Creativewrithink, dalam salah satu slide yang ditampilkan menuliskan kutipan di atas.
Saya pribadi merasa kutipan itu sangat tepat. Banyak dari kita menginginkan banyak hal namun tidak pernah menggapainya, yang dikarenakan kita takut untuk melakukannya dan takut menerima hasilnya.
Kegagalan sebenarnya adalah hal yang lumrah dalam mencoba suatu hal baru. Kenapa? Karena dalam hal itu, hanya akan ada dua hasil: GAGAL atau BERHASIL. Jadi kenapa kita harus takut gagal?
Pada dasarnya, ketika kita takut dan tidak memulai hal baru, saat itulah kita telah gagal sebagai manusia yang memiliki keinginan. Kita telah berhenti bahkan sebelum kita memulainya sama sekali.
Beranilah untuk gagal. Beranilah untuk kalah. Karena di saat itulah kita sedang mengatakan: ‘Saya berani untuk KEMENANGAN’